19 Apr 2025, Sat

Perluasan Wilayah di Papua Masih Kurang Efektif; Muncul Ide untuk Membentuk Dua Provinsi Lagi



PR GARUT

Hingga tanggal 8 Desember 2022 kemarin, ada enam provinsi yang terletak di daerah Papua. Ini merupakan hasil dari penambahan empat provinsi tambahan di bagian timur Indonesia tersebut. Sebelum hal ini terjadi, yakni sejak pembentukan pada tahun 1999, pulau Papua hanya memiliki dua provinsi saja. Dua provinsi tersebut adalah Provinsi Papua dengan ibu kota Jayapura serta Provinsi Papua Barat dengan ibu kotanya Sorong.

Lalu pada pertengahan 2022 dilakukan pemekaran di wilayah Provinsi Papua dan terbentuklah tiga provinsi baru. Ketiga provinsi tersebut yakni Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan. Pada penghujung 2022 Papua Barat juga dipecah. Papua dengan ibu kota Sorong menjadi Papua Barat Daya, sementara Papua Barat ganti ibu kota jadi Manokwari.

Namun saat ini berkembang wacana usulan pemekaran daerah otonom baru (DOB) Provinsi Papua Utara dan Provinsi Papua Timur. Usulan pemekaran ini bertujuan untuk mendekatkan pelayanan publik, mempercepat pembangunan infrastruktur, dan mengurangi ketimpangan sosial ekonomi yang selama ini terjadi.

Kebijakan pemekaran ini diharapkan menjadi solusi untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Papua melalui pembagian wilayah yang lebih efektif. Walaupun pemekaran yang dilakukan belum mencapai titik yang benar-benar efektif, namun pemekaran provinsi DOB ini dapat menjadi langkah awal dalam mempercepat pembangunan dengan harapan pembangunan dapat lebih terfokus di tiap-tiap provinsi sesuai dengan kebutuhan dan peluangnya.

Diperlukan adanya kerjasama antara pemerintah baik pusat dan daerah maupun masyarakat lokal agar dapat mengoptimalkan potensi sumber daya dan sektor unggulan masing-masing wilayah, sebab masa depan Papua adalah tanggung jawab bersama.

Apabila wacana pembentukan Provinsi Papua Utara terealisasi wilayah Biak Numfor lah yang digadang gadang akan menjadi ibukota provinsi ini, dan akan mencangkup 4 kabupaten


Provinsi Papua Utara

– Kabupaten Waropen

– Kabupaten Yapen

– Kabupaten Supiori

– Kabupaten Biak Numfor

Diperkirakan provinsi ini nantinya akan dihuni penduduk sekitar 330.472 jiwa.

Provinsi Papua Utara ini dinilai memiliki potensi yang cukup besar di sektor perikanan dan pariwisata. Namun, muncul kendala utama dalam pembentukan Provinsi ini adalah biaya operasional, infrastruktur, dan kesiapan administrasi pemerintahan yang menjadi bahan pertimbangan utama pemerintah pusat.

Untuk Provinsi Papua Timur direncanakan akan menjadikan Kota Jayapura sebagai ibu kotanya. Terdapat empat kabupaten serta satu kota yang telah siap untuk menyatu dalam Provinsi Papua Timur tersebut.


Provinsi Papua Timur

– Kabupaten Mamberamo Raya

– Kabupaten Sarmi

– Kabupaten Keerom

– Kabupaten Jayapura

– Kota Jayapura

Apabila direalisasikan, Provinsi Papua Timur kelak akan ditempati oleh kira-kira 762.975 penduduk.

Tetapi, mirip dengan kasus Papua Utara, tantangan terbesar untuk mendirikan provinsi baru ini adalah keterbatasan dana dan kemampuan wilayah tersebut dalam mengurus pemerintahannya sendiri.

Dengan situasi terkini dan keputusan pemerintah mengenai peningkatan efisiensi belanja negara, sepertinya pembentukan dua provinsi tambahan tersebut akan sulit dicapai dalam jangka pendek. ***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *